Bagas Kurnia Prasetyo Hi! I'am Interior Designer @ Ruangarsitek, Senang belajar banyak tentang bisnis & properti. Lover of food, games, words, and cat.

Ikuti saya di:        

Artikel ini dibuat oleh tim konten Ruangarsitek. Jika ingin update referensi tentang desain rumah silahkan ikuti disini ruangarsitek.id.

Manfaat Minyak Bumi

4 min read

Manfaat Minyak Bumi

Minyak bumi dikenal sebagai salah satu sumber daya alam yang kaya akan manfaat. Manfaat minyak bumi tentunya berkaitan erat dengan kehidupan sehari-hari. Minyak bumi bisa dipakai untuk berbagai macam keperluan.

Misalnya, bahan bakar kendaraan, pembuatan pupuk, pembuatan aksesoris, bahan konstruksi, kebutuhan rumah tangga, bahan pembuatan pakaian hingga produk kecantikan. Mengingat peran besar dari sumber daya alam tersebut, maka sudah sewajarnya bagi semua orang untuk bijak dalam menggunakannya.

7 Manfaat Minyak Bumi dalam Kehidupan Sehari-Hari

Disadari atau tidak, minyak bumi sangat bermanfaat di dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan ada begitu banyak kebutuhan yang seringkali dipakai ternyata memiliki kandungan minyak bumi di dalamnya.

Kamu tentu harus tahu apa saja manfaat minyak bumi bagi manusia yang biasa digunakan pada umumnya.

1. Bahan Bakar Kendaraan

Bahan Bakar Kendaraan
sumber: momobil.id

Manfaat dari minyak bumi yang tidak bisa dihindari ialah dijadikan sebagai bahan bakar kendaraan. Bisa dikatakan bahwa hampir semua produk minyak bumi digunakan sebagai bahan bakar kendaraan.

Misalnya saja, aviator turbine atau avtur. Avtur merupakan bahan bakar khusus mesin turbin.

Selain avtur, minyak bumi juga dapat dipakai untuk bahan bakar kendaraan roda dua dan roda empat yaitu sebagai bensin serta solar. Bensin atau gasoline memiliki kandungan oktana serta n-heptana yang seringkali dipakai untuk motor dan mobil.

Solar juga kerap dipakai sebagai bahan bakar beberapa kendaraan dengan kinerja mesin diesel. Di samping itu, minyak bumi dibutuhkan untuk pembuatan oli sekaligus pelumas kendaraan lainnya. Pelumas tersebut nantinya dapat dimanfaatkan untuk melembutkan kinerja bumper, jok dan ban.

Kemudian ada juga kerosin. Kerosin merupakan komponen minyak mentah yang juga sering dipakai untuk keperluan harian.

Dahulu memang benar bahwa kerosin dipakai untuk bahan baku lampu dan kompor minyak. Akan tetapi, kerosin juga biasa dipakai untuk bahan bakar mesin jet. Apakah kamu sudah tahu?

2. Membuat Pupuk

Membuat Pupuk
sumber: liputan6.com

Tahukah kamu bahwa bidang pertanian juga membutuhkan minyak bumi untuk berbagai macam keperluan. Ternyata minyak bumi biasa dipakai untuk proses pembuatan pestisida maupun pupuk organik oleh para ahli pertanian. Bahkan dengan cara-cara konvensional sudah banyak diterapkan bahan ini.

Dalam proses pembuatannya memang tidak perlu membutuhkan takaran yang begitu banyak.

Hanya sedikit saja konsentrasi minyak bumi yang diberikan sebagai bahan baku pembuatan pupuk organik maupun pestisida. Hal ini penting agar nantinya tidak merusak daun serta akar tanaman.

Meskipun demikian, minyak bumi juga mempunyai kandungan bahan-bahan aktif guna menghasilkan produk sayuran hingga buah-buahan yang mempunyai protein tinggi. Saat ini hampir semua hasil pertanian hingga perkebunan menggunakan campuran minyak bumi untuk mengolah tanaman.

3. Pembuatan Aksesoris

Pembuatan Aksesoris
sumber: tokopedia.com

Bukan hanya sekedar untuk pembuatan pupuk maupun bahan bakar kendaraan saja. Rupanya minyak bumi juga dapat diaplikasikan untuk pembuatan aksesoris.

Aksesoris yang kamu temukan bahkan dipakai untuk keperluan sehari-hari juga melibatkan minyak bumi di dalam proses pembuatannya.

Misalnya saja casing handphone, frame kacamata, perhiasan, sepatu, tas dan hampir semuanya melibatkan peran serta minyak bumi.

Kandungan yang ada di dalam minyak bumi sangat bagus untuk menjadikan bahan baku aksesoris tersebut kian lentur dan mengkilap.

Hal tersebut tentu sangat bagus untuk memberikan kesan mewah sekaligus mahal. Minyak bumi biasanya digunakan sebagai sumber produksi polimer yang sangat bagus untuk berbagai macam keperluan industri terutama plastik. Inilah yang menjadi campuran bahan baku aksesoris.

4. Bahan Konstruksi

Bahan Konstruksi
sumber: officenow.co.id

Manfaat minyak bumi lainnya ialah bisa dijadikan sebagai bahan konstruksi bangunan. Misalnya saja dalam pembuatan atap rumahan, aspal jalanan sampai pipa. Semuanya membutuhkan minyak bumi sebagai bahan campuran yang berkualitas.

Salah satu yang paling sering dijumpai ialah aspal. Aspal terbuat dari hasil residu distilasi yang tidak akan menguap.

Proses pembuatannya pun tidak jauh berbeda dengan proses pembuatan parafin yang merupakan bahan baku lilin. Aspal seringkali dipakai untuk melapisi jalanan sehingga lebih kuat.

Biasanya minyak bumi yang digunakan untuk bahan baku konstruksi merupakan jenis minyak bumi yang masih murni. Kamu harus tahu bahwa minyak bumi murni merupakan jenis minyak bumi yang diambil langsung dari sumbernya. Apakah kamu sudah bisa membayangkannya?

Maka dari itu, hanya orang-orang tertentu saja yang dapat mengambil minyak bumi langsung ke sumbernya.

Bahkan mereka juga dilengkapi dengan perlengkapan keamanan untuk mengambil dan mengolahnya. Hal ini karena konsentrasi zat kimianya sangat tinggi sehingga kurang cocok untuk kulit.

5. Kebutuhan Rumah Tangga

Kebutuhan Rumah Tangga
sumber: harapanrakyat.com

Apa manfaat minyak bumi selanjutnya ialah untuk rumah tangga. Siapa sangka kalau minyak bumi juga bisa dipakai untuk kebutuhan rumah tangga? Misalnya saja untuk pembuatan berbagai macam perabotan rumah tangga. Mulai dari peralatan makan, kompor, spatula dan sebagainya.

Tentunya barang-barang tersebut terbuat dari plastik maupun logam. Dengan demikian, sudah bisa dipastikan bahwa semua barang-barang tersebut berasal dari minyak bumi. Nantinya barang-barang tersebut akan terlihat mengkilap, lentur dan begitu sempurna. Pastinya juga tidak gampang rusak.

Beberapa keperluan sekolah juga melibatkan minyak bumi di dalam proses pembuatannya. Contohnya krayon, pulpen hingga alat tulis.

Terutama alat tulis yang seringkali dipakai perlu melibatkan minyak bumi di dalam proses pembuatannya agar dapat digunakan dengan sebaik-baiknya.

Tahukah kamu bahwa beberapa keperluan medis juga menggunakan campuran minyak bumi. Contohnya tentu saja alat suntik yang terbuat dari plastik sehingga dapat dibentuk sedemikian rupa dengan keadaan sempurna.

Selain itu, juga masih ada banyak perlengkapan medis yang menggunakan minyak bumi.

6. Bahan Pembuat Pakaian

Bahan Pembuat Pakaian
sumber: cleanipedia.com

Apa yang kamu pakai saat ini juga terbuat dari minyak bumi. Tidak percaya?

Sayang sekali memang benar bahwa pakaian yang kamu kenakan saat ini juga berasal dari minyak bumi. Minyak bumi menjadi bahan baku pembuatan bahan pakaian atau serat kain seperti spandeks, nilon hingga poliester.

  • Spandeks

Spandeks atau yang juga dikenal dengan elastane dan lycra merupakan serat sintesis amat elastis. Kopolimer polieter poliurea ini sangat sering dipakai untuk pembuatan pakaian. Bahannya tidak licin dan walaupun tipis namun snagat kuat dan awet jika dibandingkan dengan bahan katun seperti biasa.

  • Nilon

Nilon ialah polimer pertama yang dipakai untuk keperluan serat sintetik dari minyak bumi. Kain nilon juga tidak  kalah seringnya dipakai untuk pembuatan pakaian. Hal ini tentu saja karena nilon tidak gampang menyerap keringat. Hal ini membuat kain nilon tidak terasa begitu panas ketika dipakai.

  • Poliester

Serat kain polyester juga sering dijadikan sebagai bahan pakaian. Terlebih jenis-jenis serat poliester juga sangat banyak seperti PET, benang sintesis dan PCDT. Pakaian yang terbuat dari poliester akan tahan lama serta awet dipakai. Selain itu, juga tidak gampang berkerut serta bisa menahan panas tubuh.

Pakaian yang terbuat dari serat kain seperti itu akan terasa jauh lebih nyaman ketika dikenakan. Hasil akhir dari serat kain tersebut juga terkesan lembut sekaligus hangat. Bahkan tidak gampang melar saat dicuci.

7. Produk Kecantikan

Produk Kecantikan
sumber: bagaznika.net

Minyak bumi juga kerap dipakai untuk bahan baku pembuatan berbagai macam produk kecantikan. Yang benar saja? Tentu kamu tidak pernah menyangkanya, bukan? Pada dasarnya memang benar jika minyak bumi sering dipakai untuk membuat cat kuku, make up, cat rambut hingga parfum sekalipun.

Semuanya membutuhkan minyak bumi agar mampu menghasilkan produk yang sangat sempurna. Termasuk juga perlengkapan mandi.

Berbagai perlengkapan mandi juga terbuat dari minyak bumi. Mulai dari shampo, sabun, sikat gigi, pasta gigi sampai scrub mandi pun memerlukan minyak bumi.

Memang tidak banyak yang diperlukan untuk membuat berbagai macam keperluan mandi tersebut. Hanya saja kegunaan minyak bumi untuk pembuatan bahan baku tersebut sangat penting agar lebih terasa lemas dan lembut. Nah, sekarang apakah kamu sudah percaya?

Sekarang tentu kamu sudah tahu bahwa betapa banyaknya manfaat minyak bumi bagi kehidupan sehari-hari.

Mulai dari dijadikan sebagai bahan bakar kendaraan, bahan pembuatan pupuk, aksesoris, konstruksi, kebutuhan rumah tangga, pakaian hingga kecantikan semuanya membutuhkan minyak bumi.

Dengan banyaknya manfaat tersebut, tentu kamu juga perlu bijak dalam menggunakan semua barang-barang tersebut.

Apalagi minyak bumi merupakan sumber daya alam yang tidak bisa diperbaharui seperti bahan bakar fosil lainnya. Mulailah dari kamu dan ajaklah orang-orang sekitarmu!

Baca Juga :

Bagas Kurnia Prasetyo Hi! I'am Interior Designer @ Ruangarsitek, Senang belajar banyak tentang bisnis & properti. Lover of food, games, words, and cat.
Artikel Lainnya :
                                 
       

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *